March 26, 2020 By admin No comments yet
Insect Screen Solusi Aman Mencegah Nyamuk dari Rumah Anda. Insect screen adalah sejenis jejaring penangkal serangga yang dapat diaplikasikan pada ventilasi hunian tanpa mengganggu sirkulasi udara. Produk ini mulai menjadi pilihan beragam bidang baik rumah, kantor, restoran, maupun hotel.
Selain melindungi dari nyamuk dan serangga yang masuk ke dalam ruangan, kasa nyamuk juga dapat memberikan perlindungan ‘tambahan’ pada rumah Anda. Karena penggunaan material seperti fiberglass yarn, aluminium, serta kombinasi stain steel dan black polyester yang solid dan awet.
Pada daerah yang terkena paparan sinar matahari cukup banyak, beragam masalah dapat terjadi, seperti rusaknya furniture rumah, temperatur dalam ruangan yang meningkat dan silau. Dengan menggunakan insect screen, Anda dapat mengurangi paparan sinar matahari dan panas yang masuk ke dalam rumah Anda.
Walaupun ukuran mesh-nya cukup kecil, namun perputaran udara dari dalam dan ke luar ruangan tetap lancar. Perputaran udara dalam rumah adalah hal yang sangat krusial untuk menjaga temperatur ruangan, kelembaban dan kesehatan. Karena beragam sumber masalah kesehatan seperti bakteri, jamur, virus, dan serangga cenderung menyukai tempat yang lembab dan hangat.
Insect Screen Solusi Aman Mencegah Nyamuk dari Rumah
Kelebihan dan Kekurangan Folding Door PVC. Jenis door
Teknologi Powder Coating. Powder coating adalah proses
Bahan Alumunium Composite Panel (ACP). Alumunium
Kapan Menggunakan Powder Coating vs Liquid Coating.
PT. Adhika Karya Persada berdiri pada tahun 2015, kami bergerak di bidang usaha kaca, kusen aluminium pintu dan jendela. Kami sudah berpengalaman sejak tahun 1980 dan mengembangkan layanan kami dengan produk - produk pendukung dalam bidang arsitektural lainnya, baik untuk keperluan interior ataupun eksterior. Kami juga ditunjuk menjadi rekanan resmi dari produk Astral Aluminium.